PENGARUH PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DAN BUDI PEKERTI TERHADAP PERKEMBANGAN KARAKTER MORAL PESERTA DIDIK DI KELAS XI AKUNTANSI DAN KEUANGAN LEMBAGA (AKL) SMK CILEDUG AL-MUSADDADIYAH GARUT

Abstract

  Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti merupakan bagian yang tak terpisahkan dari sistem pendidikan di Indonesia dan menjadi pembelajaran yang sangat penting sebagai pendidikan yang memberikan pengetahuan, membentuk sikap, kepribadian, dan keterampilan peserta didik dalam mengamalkan ajaran agama Islam, yang dilaksanakan sekurang-kurangnya melalui mata pelajaran pada semua jenjang pendidikan. Perumusan masalah dalam penelitian artikel ini adalah : 1). Bagaimana Pembelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti di Kelas XI AKL SMK Ciledug Al-Musaddadiyah Garut? 2). Bagaimana Karakter Moral Peserta Didik dalam Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti di Kelas XI AKL SMK Ciledug Al-Musaddadiyah Garut? 3). Bagaimana Pengaruh Pembelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti Terhadap Karakter Moral Peserta Didik di Kelas XI AKL SMK Ciledug Al-Musaddadiyah Garut? Dari perumusan di atas, maka tujuan dalam penelitian ini adalah: 1). Untuk mengetahui bagaimana Pembelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti di Kelas XI AKL SMK Ciledug Al-Musaddadiyah Garut  2). Untuk mengetahui bagaimana Karakter Moral Peserta Didik dalam Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti di Kelas XI AKL SMK Ciledug Al-Musaddadiyah Garut 3). Untuk mengetahui Bagaimana Pengaruh Pembelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti Terhadap Karakter Moral Peserta Didik di Kelas XI AKL SMK Ciledug Al-Musaddadiyah Garut. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif inferensial, dengan mengumpulkan data atau informasi tentang fenomena yang diteliti. Teknik pengumpulan data dengan cara kuesioner yang disebarkan kepada 25 responden, observasi dan studi dokumentasi. Sedangkan pengolahan data dilakukan melalui analisis data statistik. Hasil penelitian ini merumuskan kesimpulan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara pelaksanaan Pembelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti di kelas XI AKL SMK Ciledug Al Musaddadiyah Garut  terhadap perkembangan karakter moral peserta didik.   Kata Kunci: Pembelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti, Perkembangan Karakter Moral Peserta Didik.