IMPLIKASI PEDAGOGIS TENTANG TUJUAN PENDIDIKAN DALAM QUR’AN SURAT AL-DZARIYAT AYAT 56 DAN AL-BAQARAH AYAT 30 KAJIAN ILMU PENDIDIKAN ISLAM

Abstract

Al-Qur’an diturunkan oleh Allah SWT sebagai bukti kebenaran nabi Muhammad SAW, dengan fungsi utamanya adalah sebagai petunjuk untuk umat manusia. Al-Quran menceritakan banyak hal tentang pendidikan dan urgensinya bagi kehidupan manusia. Tujuan pendidikan merupakan masalah yang sentral dan urgen dalam pendidikan. Dalam Al-Qur’an ada banyak ayat yang di dalamnya terkandung makna tentang tujuan pendidikan Islam di antaranya dalam Al-Qur’an surat Al-Dzariyat ayat 56 dan Al-Baqarah ayat 30. Di dalam ayat tersebut  tersirat suatu pendidikan dan lebih spesifiknya dalam ayat ini tersirat tentang tujuan pendidikan Islam. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan implikasi pedagogis tentang tujuan pendidikan dalam  Qur’an surat Al-Dzariyat ayat 56 dan Qur’an surat Al-Baqarah ayat 30 kajian ilmu pendidikan Islam. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kepustakaan (Library Research) Metode penelitian yang digunakan yaitu metode kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa tujuan pendidikan yang terkandung dalam Al-Qur’an surat Al-Dzariyat ayat 56 dan Al Baqarah ayat 30 yaitu tujuan tertinggi Allah menciptakan manusia adalah untuk beribadah kepadanya dan menjadi pemimpin di muka bumi. Jadi, manusia hidup bukan karena kebetulan dan sia-sia saja, ia diciptakan dengan membawa tujuan dan tugas hidup tertentu. Tujuan diciptakan manusia adalah hanya untuk mengabdi kepada Allah Swt. Indikasi tugasnya adalah berupa ibadah dan tugas sebagai wakil Allah/pemimpin di muka bumi (khalifah). Kata kunci: Implikasi Pedagogis, Tujuan Pendidikan, Khalifah