Membentuk Karakter Pada Anak Usia Dini

Abstract

Abstrak: Tulisan ini membahas mengenai bagaimana membentuk karakter anak usia dini. Pendidikan karakter penting artinya sebagai penyeimbang kecakapan kognitif. Setiap orang tua menginginkan pendidikan yang terbaik bagi anak. Namun sebagian besar orang tua masih kurang tepat dalam memberikan tuntutan pendidikan bagi anak. Banyak orang tua yang menginginkan anaknya menjadi seorang yang pintar, cerdas dan juara kelas dengan menjejalkan berbagai macam les mata pelajaran di luar jam sekolahnya seketika dia masuk di sekolah dasar. Tanpa adanya bekal yang cukup, tuntutan orang tua yang seperti demikian hanya akan membebani anak.