PEMANFAATAN MEDIA DIGITAL UNTUK PROMOSI WISATA KAMPUNG SARIBU GONJONG
Abstract
Penelitian ini dilatar belakangi oleh penurunan jumlah pengunjung pada wisata Kampung Saribu Gonjong dalam beberapa tahun terakhir, dikarenakan belum optimalnya digitalisasi yang dilakukan dalam mempromosikan wisata tersebut. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah Bagaimana digitalisasi wisata Kampung Sarugo. Apa saja faktor pendorong dan penghambat digitalisasi wisata Kampung Sarugo dan Bagaimana tinjauan Ekonomi Syariah tentang digitalisasi wisata Kampung Sarugo. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan yang berlokasi di Nagari Koto Tinggi Kecamatan Gunuang Omeh Kabupaten Lima Puluh Kota. Dalam pengumpulan data yang dilakukan melalui teknik observasi, wawancara dan dokumentasi, dalam menganalisis data peneliti menggunakan deskriptif kualitatif. Hasil penelitian ini adalah digitalisasi wisata Kampung Saribu Gonjong dalam mempromosikan wisata melalui media digital seperti Instagram, Facebook dan Youtube namun belum diaplikasikan secara optimal. Terdapat beberapa faktor penghambat dalam digitalisasi wisata seperti keterbatasan sumber daya manusia yang benar-benar fokus dalam melakukan pengembangan kampung sarugo. Adanya konflik internal yang terjadi dalam kelompok masyarakat mulai dari masyarakat sendiri, niniak mamak, perangkat desa, kelompok sadar wisata, penggiat pariwisata hingga masyarakat itu sendiri. Tinjauan ekonomi syariah tentang digitalisasi wisata melibatkan penilaian terhadap dampak, manfaat, dan tantangan yang terkait dengan penerapan teknologi digital dalam sektor pariwisata yang sesuai dengan prinsip-prinsip syariah, seperti potensi keuntungan ekonomi dengan adanya digitalisasi wisata Kampung Saribu Gonjong dapat meningkatkan perekonomian masyarakat serta penggunaan aksesibilitas dan media promosi yang tepat akan meningkatkan jumlah pengunjung. Namun dalam tantangan etika digitalisasi wisata terdapat hal-hal yang tidak sesuai dengan prinsip syariah seperti promosi yang berlebihan atau informasi yang menyesatkan dan tidak sesuai dengan yang aslinya.