TINJAUAN FIQH MUAMALAH TERHADAP APLIKASI PENGHASIL UANG CASHZINE PADA ALUMNI SMA DI KOTA PEKANBARU
Abstract
Peneliitian ini bertujuan agar mengetahui proses menghasilkan uang dalam aplikasi cashzine, faktor yang membuat alumni sma handayani kota pekanbaru angkatan 2019 kelas mipa 1 menggunaka aplikasi cashzine, dan tinjauan fiqh muamalah terhadap aplikasi cashzine. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode analisis data deskriptif kualitatif, yaitu mengungkapkan fakta apa adanya sesuai kenyataan yang diamati, yang ada kaitannya dengan masalah yang diteliti sehingga dapat diambil kesimpulan secara tepat sesuai dengan pokok permasalahan. proses menghasilkan uang pada aplikasi ini dengan membaca, mengundang teman, check-in setiap hari, melakukan tugas harian yang terdiri dari memainkan undian (Lucky wheel), memenangkan kuis, mengunduh aplikasi, uang bisa dicarikan apabila koin sudah terkumpul minimal 500.000 koin bisa dicairkan melalui gopay, Dana, FFF-Diamonds, transfer bank. Faktor yang membuat alumni SMA Handayani Kota Pekanbaru Kelas MIPA1 Angkatan 2019 menggunakan aplikasi ini karena ajakan teman, mengetahui dari seleb instagram, melihat di youtube tentang cashzine. Tinjauan Fiqh Muamalah Terhadap aplikasi cashzine yaitu Transaksi pada aplikasi cashzine termasuk kepada akad jualah dan untuk kebolehan dan sahnya berdasarkan fiqh muamalah telah memenuhi rukun dan syarat sah akad jualah. Undian yang ada pada aplikasi cahzine tidak termasuk kepada maysir melainkan kepada hiba sehingga penggunaan aplikasi cashzine resmi dari Google Play Store diperbolehkan.