Akulturasi Islam Terhadap Tradisi Ma’baca Baca Suku Bugis

Abstract

Abstract: Ma'baca baca is a traditional practice of the Bugis community that existed long before the arrival of Islam in the Indonesian archipelago. This research explores the acculturation of Islam to the tradition of ma'baca baca in the Bugis community. The research is a descriptive qualitative field study that uses a sociological, normative theological, and philosophical approach. Data sources include interviews, discussions, and documentation. The findings of this research indicate that the ma'baca baca tradition in the Bugis community does not conflict with Islamic values. Instead, the tradition has been modified to incorporate Islamic values, and mystical practices have been changed to align with Islamic teachings. This research implies that the ma'baca baca tradition has changed after Islam's introduction. However, it is still preserved as it does not conflict with Islamic values. Abstrak: Ma’baca baca adalah tradisi masyarakat Bugis yang telah ada sejak lama sebelum kedatangan Islam ke Nusantara. Penelitian bertujuan mengkaji akulturasi Islam terhadap tradisi ma’baca baca pada masyarakat Bugis. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research) yang bersifat deskriptif kualitatif dengan menggunakan pendekatan sosiologis, teologis normatif dan filosofis. Sumber data bersumber dari wawancara, interview dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan Tradisi ma’baca baca dalam tradisi masyarakat bugis tidak saling bertentangan justru tradisi tersebut dipoles sedemikian rupa sehingga praktik peninggalan orang terdahulu yang mengaitkan dengan hal mistis diubah agar mengandung nilai-nilai Islam. Implikasi penelitian ini bahwa tradisi ma’baca baca mengalami perubahan setelah Islam masuk dan tetap dilestarikan karena dianggap tidak bertentangan dengan nilai-nilai Islam.