Penerapan Model PJBL Berbantuan Lapbook Untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPS Kelas IV SDN Bendan Ngisor

Abstract

Pembelajaran IPS memiliki tujuan mengembangkan pengetahuan, sikap, dan keterampilan dasar peserta didik dalam kehidupan bersosial. Pelaksanaan pembelajaran yang ideal harus menyenangkan . Berdasarkan hasil refleksi ditemukan permasalahan terhadap pembelajaran IPS yaitu hasil belajar IPS yang masih rendah. Tujuan penelitian adalah untuk untuk mengetahui penerapan model Project-Based Learning berbantuan media lapbook untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik kelas IV SD Negeri Bendan Ngisor. Jenis penelitian adalah penelitian tindakan kelas dengan tahapan perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Penelitian dilaksanakan dalam 2 siklus setiap siklus 1 pertemuan. Subjek penelitian adalah guru dan siswa kelas IVA SD Negeri Bendan Ngisor. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik tes dan non tes. Analisis data menggunakan teknik analisis statistik kuantitatif dan deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Model Project Based learning berbantuan media Lapbook dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik. Hasil ketuntasan klasikal yang diperoleh pada pra siklus sebesar 28% dan meningkat pada siklus I sebesar 52%. Ketuntasan belajar klasikal pada siklus II meningkat sebesar 84%. Pada siklus II persentase ketuntasan klasikal sudah mencapai indikator keberhasilan yang ditetapkan, yaitu minimal 80%.