Pengaruh Harga, Brand Image, Promosi Terhadap Keputusan Pembelian Produk Pada PT Yakult Indonesia Persada di Bekasi Barat

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh harga, brand image, dan promosi terhadap keputusan pembelian produk pada PT Yakult Indonesia Persada di Bekasi Barat. Metode yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan mengumpulkan data melalui survei dengan pernyataan yang mencakup variabel yang sedang diselidiki. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan analisis korelasi dan uji t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa harga memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian. Masyarakat pada umumnya mempertimbangkan harga yang ditawarkan sebelum melakukan pembelian. Selanjutnya, brand image juga memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian. Brand (merek) merupakan faktor penting dalam pengambilan keputusan pembelian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa promosi tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian. Meskipun promosi sudah menyebar luas, tidak semua masyarakat menjadikan promosi sebagai faktor penentu dalam melakukan pembelian.