OPTIMALISASI KEMAMPUAN LITERASI MELALUI PROGRAM KERJA TAMAN BACA DI UPT SD NEGERI 2 REJO SARI KECAMATAN NEGERI AGUNG KABUPATEN WAY KANAN
Abstract
Membaca merupakan modal utama untuk kemajuan suatu bangsa, oleh karena itu minat baca harus ditumbuhkan pada masyarakat sejak usia dini. Taman baca masyarakat merupakan tempat yang ideal sebagai wahana bermain, belajar pengembangan minat baca dan meningkatkan literasi anak. Dengan tumbuhnya kebiasaan membaca ini dapat mendorong peningkatan kualitas hidup, kreatifitas, kemandirian, daya juang, dan daya saing di masa-masa yang akan datang. Membaca sangat diperlukan untuk menunjang pengetahuan yang harus dikuasai oleh peserta didik. Sehingga membaca tentunya menjadi kebiasaan yang harus dimiliki oleh seluruh peserta didik di Indonesia. Tujuan kegiatan ini adalah Meningkatkan kebiasaan dan gemar membaca yang dilakukan secara teratur dan berkelanjutan agar menjadi suatu kebiasaan, siswa untuk gemar membaca kapanpun dan dimanapun, Menumbuhkan rasa senang terhadap membaca dalam diri siswa sehingga siswa dapat memiliki wawasan yang luas, Menumbuh kembangkan budaya literasi sekolah dalam rangka menjadikan sekolah sebagai taman belajar yang ramah dan menyenangkan dan meningkatkan kemampuan literasi siswa. Metode yang digunakan dalam pengabdian ini adalah metode penelitian menggunakan pendekatan kualitatif. Sasaran yang dipilih yaitu siswa Sekolah Dasar UPT SDN 2 Rejo Sari. Hasil Kegiatan ini menunjukkan partisipatif dan dukungan dari pihak sekolah dan masyarakat dari aspek sosialisasi. Pembuatan Taman Baca dilaksanakan dengan memilih lokasi yang strategis yang menjadi bagian dari Sekolah, kegiatan ini melibatkan Mahasiswa KKN, Kalangan Masyarakat dan pihak sekolah. Kata kunci: Taman Baca, Literasi Doi: http://dx.doi.org/10.23960/JPSI/v1i2.89-93