Strategi Pengembangan Halal Tourism And Human Development di Indonesia Melalui Pendekatan Competitive Advantage

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk menjelaskan perkembangan pariwisata halal dan pembangunan manusia di Indonesia melalui pendekatan Competitive Advantage dan analisis SWOT. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah studi kepustakaan. Hasil dari penelitian ini adalah Dimulai dari strengths (kekuatan) dan produk. Karena penduduk Indonesia merupakan mayoritas beragama Islam, maka wisatawan sangat mudah untuk mengakses tempat ibadah. Selain itu, pemerintah dalam menjaga wisatawan, ia mengeluarkan aturan bahwa fasilitas penginapan dan makanan harus dijamin kehalalannya. Strategi kedua ialah weaknesses (kelemahan) dan harga. Indonesia tentunya menjadi negara yang terkena dampak Corona Virus tersebut membuat setiap pendapatan secara global dan nasional pun menurun drastis seperti wisata-wisata yang ada di Indonesia. Strategi ketiga ialah peluang (opportunities) promosi. Oleh karena itu pemerintah lebih fokus pada improfisasi dengan mempromosikan wisatawan yang ada di Indonesia dengan melalui media atau instrumen online lainnya. Strategi terakhir ialah ancaman (threats) dan distribusi. Pemerintah melakukan pemberian izin terhadap sumber daya alam seperti pariwisata yang ada di Indonesia dengan penerapan pariwisata halal untuk mendorong terjadinya pertumbuhan ekonomi di Indonesia.