IMPLEMENTASI METODE TILAWATI DALAM PEMBELAJARAN MEMBACA AL-QUR’AN PADA SANTRI TPQ ABABIL SENTANI KABUPATEN JAYAPURA
Abstract
Metode dalam pembelajaran membaca Al-Qur’an telah berkembang pesat. Hal ini ditandai dengan munculnya metode-metode baru dengan keunggulannya masing-masing. Salah satu metode yang berkembang ini adalah metode Tilawati. Metode Tilawati ini telah diimplementasikan pada lembaga Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPQ) di seluruh Indonesia dan salah satu TPQ yang menerapkannya adalah TPQ Ababil Sentani. TPQ Ababil Sentani telah menerapkan metode Tilawati sesuai dengan petunjuk dan berhasil mengantarkan santri-santrinya mampu membaca Al-Qur’an dengan baik dan benar sesuai ilmu tajwid.