TRAVEL PATTERN WISATA RELIGI DI JAWA TENGAH

Abstract

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk perencanaan Travel Pattern wisata religi di Jawa Tengah, Indonesia. Wisata religi menjadi daya tarik utama bagi para wisatawan karena memberikan pengalaman spiritual dan kegiatan yang berbeda. Metode yang digunakan adalah library research (penelitian kepustakaan), dan bersifat kualitatif, deskriptif analisis. Hasil Penelitian travel Pattern wisata religi di Jawa Tengah  diperoleh kesimpulan yaitu: perlu  perencanaan paket wisata yang menarik, pembuatan pola dan model perjalanan yang murah dan efisien, akomodasi, dan aksesibilitas yang baik. Pembuatan pola perjalanan wisata religi khususnya wisata ziarah harus memperkenalkan paket wisata atau destinasi wisata yang menarik selain yang sering dikunjungi oleh para peziarah. Hal tersebut perlu diperhatikan masalah kemudahan informasi yang harus diupdate menggunakan sistem digitalisasi dan aplikasi yang support saat ini untuk memperoleh informasi terkait wisata religi di Jawa Tengah. Kata Kunci: Travel Pattern; Wisata Religi; Wisata   Abstract: This study aims to plan a religious tourism Travel Pattern in Central Java, Indonesia. Religious tourism is the main attraction for tourists because it provides spiritual experiences and different activities. The method used is library research, and is qualitative, descriptive analysis. The results of the research on religious tourism travel patterns in Central Java obtained conclusions, namely: it is necessary to plan attractive tour packages, make cheap and efficient travel patterns and models, accommodation, and good accessibility. Making religious tourism travel patterns, especially pilgrimage tourism, must introduce tour packages or tourist destinations that are interesting other than those frequented by pilgrims. It should be noted the issue of ease of information that must be updated using the current digitization system and application support to obtain information related to religious tourism in Central Java. Keywords: Travel Pattern; Religious Tourism; Tourism