HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN IBU DENGAN PEMBERIAN MP-ASI DINI PADA BAYI 0-6 BULAN

Abstract

Latar Belakang: Data global menunjukan bahwa hanya 40% bayi di dunia yang diberikan ASI secara eksklusif. Di Indonesia persentase pemberian MP-ASI dini mencapai lebih dari 40%. Mengingat bahwa ibu merupakan pilar penting yang menentukan keberhasilan pemberian ASI eksklusif dan pencegahan pemberian MP-ASI dini. Kurangnya pengetahuan ibu mengenai peran ASI pada kesehatan bayi dan dampak negatif pemberian MP-ASI dini pada kesehatan serta tumbuh kembang bayi sangat erat kaitannya dengan tingginya persentase kegagalan ASI eksklusif. Tujuan: Penelitian ini dilaksanakan untuk mengetahui lebih lanjut mengenai hubungan pengetahuan ibu dengan kejadian pemberian MP-ASI dini. Metode: Jenis penelitian ini adalah penelitian deksriptif dengan pendekatan cross sectional. Pengambilan sampel menggunakan teknik non probability dengan total sampling yang berjumlah 39 responden. Hasil: analisis bivariat menggunakan uji chi square. Hasilnya memperlihatkan bahwa 61% ibu memberikan MP-ASI dini dan terdapat hubungan hubungan antara tingkat pengetahuan ibu dengan pemberian MP-ASI pada bayi usia 0-6 bulan (p value 0.00, CI 95%). Kesimpulan: terdapat hubungan antara tingkat pengetahuan ibu dengan pemberian MP-ASI pada bayi usia 0-6 bulan.