IMPLEMENTASI FULL DAY SCHOOL DALAM MEMBENTUK KARAKTER SISWA DI SMKN 1 CIMERAK
Abstract
Karakter sangat penting bagi siswa. salah satu upaya untuk membentuk karakter siswa yang berkualitas adalah melalui sekolah yang berbasis agama dan menerapkan sistem full day school agar pemebentukan karakter tersebut dapat mencapai hasil. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Implementasi full day school dalam membentuk karakter siswa (2) Masalah implementasi full day school dalam membentuk karakter siswa (3) Solusi atas masalah full day school dalam membentuk karakter siswa. Berdasarkan penelitian diatas dapat disumpulkan: (1) Full day school dalam membentuk karakter siswa dapat diimplementasikan melalui kedisiplinan yang diterapkan dalam pembiasaan, keteladanan, penguatan dengan implementasi melalui cara tersebut, pemebentukan good charater dapat tercapai (2) Masalah yang ditemukan dari implementasi full day school dalam membentuk karakter siswa yaitu terhambatnya daya kritis siswa saat penerapan disiplin (3) solusi yang diterapkan atas masalah implementasi full day school dalam membentuk karakter yaitu dengan menerapkan pada pembelajaran fun learing. Implementasi full day school dalam membentuk karakter siswa sudah sepenuhnya berhasil meskipun ditemukan masalah dalam pelaksanaanya. Namun dapat teratasi melalui solusi yang dierapkan dalam penyelanggaraan full day school.