PENGARUH LINGKUNGAN KERJA DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KABUPATEN INDRAGIRI HILIR

Abstract

Menciptakan kinerja pegawai dalam organisasi adalah sangat penting karena secara langsung maupun tidak langsung akan mempengaruhi produktivitas kerja pegawai dalam suatu organisasi atau instansi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh lingkungan kerja dan disiplin kerja terhadap kinerja. Metode dalam penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dengan regresi linier berganda. Penelitian ini menggunakan SPSS versi 23,2019. Penelitian ini menggunakan teknik sampling jenuh atau metode sensus, maka terpilihlah 46 orang yang menjadi responden, teknik pengambilan sampel menggunakan teknik sampling jenuh atau metode sensus dan analisis data yang digunakan dalam penelitian adalah metode regresi linear berganda dengan hasil  Y= 4,418 + 0,501X1 + 0,186X2 + e. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel independen yaitu lingkungan kerja mempunyai hubungan yang positif dan signifikan terhadap variabel dependen yaitu kinerja pegawai dinas perindustrian dan perdagangan kabupaten Indragiri hilir.. R2pada penelitian ini adalah sebesar 47,4 atas kinerja pegawai dinas perindustrian dan perdagangan kabupaten Indragiri hilir, sementara sisanya 52,6% dijelaskan oleh variabel lain yang tidak dimasukkan dalam penelitian ini.