DETEKSI KECURANGAN LAPORAN KEUANGAN DENGAN ANALISIS FRAUD PENTAGON PADA PERUSAHAAN YANG TERGOLONG INDEKS KOMPAS100

Abstract

Penelitian bersifat kuantitatif yang bertujuan untuk menguji pengaruh fraud pentagon terhadap terjadinya kecurangan laporan keuangan. Data penelitian merupakan data sekunder berdasarkan laporan keuangan dan laporan tahunan perusahaan yang dimuat dalam IDX dan laman web perusahaan. Populasi yang dipilih merupakan perusahaan dalam list Indeks Kompas100 di IDX periode 2017-2019 dengan total sampel sebesar 183 dari 61 perusahaan yang dipilih melalui teknik purposive sampling. Manajemen laba (Discretionary Accruals) akan digunakan untuk  memproksikan variabel kecurangan laporan keuangan, sedangkan komponen fraud pentagon menggunakan proksi seperti tekanan (tekanan eksternal), peluang (ketidakefektifan pengawasan), rasionalisasi (pergantian auditor), kemampuan (pergantian direksi) dan arogan (hubungan politik). Teknik analisis menggunakan Teknik Analisis regresi linear berganda yang diolah dengan bantuan software SPSS 23. Hasil mengungkapkan bahwa keempat variabel tidak memiliki pengaruh terhadap kecurangan laporan keuangan. Sedangkan, satu variabel yaitu hubungan politik memiliki berpengaruh terhadap kecurangan laporan keuangan.