TRIPLE “T”, OLAHAN SI MUNGIL PENDOBRAK PERTUMBUHAN MASYARAKAT

Abstract

Keberadaan industri di suatu daerah memiliki peranan penting dalam pembangunan dan pertumbuhan ekonomi, social dan pendidikan di daerah tersebut untuk menciptakan kesejahteraaan bagi masyarakatnya. Penelitian ini bertujuan untuk mendiskripsikan: Peran industri kecil terhadap kondisi sosial ekonomi masyarakat yang meliputi pekerjaan, pendapatan, dan tingkat pendidikan masyarakat Desa Girimulya, Kecamatan Cibungbulang, Kabupaten Bogor. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan subjek Masyarakat Desa Girimulya, Kecamatan Cibungbulang, Kabupaten Bogor yang menjadi pengrajin tahu, tempe dan tauge yang juga menjual produk olahan tahu tempe dan tauge. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan analisis interaktif dengan langkah-langkah adalah pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Simpulan penelitian ini adalah industri kecil tahu, tempe dan tauge mampu memberikan peningkatan kehidupan baik itu dalam ranah social, pendidikan maupun ekonomi. Peningkatan kehidupan social, pendidikan dan ekonomi terjadi tidak hanya kepada pemilik industri kecil tahu, tempe dan tauge akan tetapi juga berdampak pada peningkatan kesejahteraan yang terjadi di masyarakat.