KURIKULUM TATABAHASA ARAB (ILMU NAHU) DALAM BUKU-BUKU PENGAJARAN BAHASA ARAB SEBAGAI BAHASA KEDUA
Abstract
Ilmu Nahu atau Tatabahasa Arab merupakan salah satu bagian yang asas dan terpenting dalam kurikulum pengajaran dan pembelajaran bahasa Arab, apalagi dalam buku-buku pengajaran dan pembelajaran bahasa Arab sebagai bahasa kedua, karena dengan menguasai tatabahasa Arab, akan menjadi pengukur seseorang bisa berbahasa dengan benar atau tidak. Kesukaran untuk menguasai tatabahasa bukan saja dialami oleh pelajar bukan Arab, tetapi juga dikalangan orang Arab itu sendiri. Hal ini terbukti dengan banyaknya kritikan yang disampaikan oleh para pakar bahasa Arab, baik pada zaman dahulu maupun sekarang. Bahan-bahan pengajaran dan pembelajaran tatabahasa Arab cukup banyak dan luas. Beberapa institusi pendidikan di negara-negara Arab dan di negara-negara lain telah berusaha membuat kurikulum Bahasa Arab dan menerbitkannya untuk para pelajar bukan Arab dan di dalamnya termasuk pengetahuan tatabahasa Arab. Penulis berkeinginan untuk mengkaji dengan lebih mendalam tentang pegetahuan tatabahasa Arab yang terkandung dalam buku-buku tersebut dari segi topik-topik yang dipilih dan disusun, pembentangan dan penjelasannya, contoh-contoh dan latihan yang diberikan serta cara penetapan peraturan atau kaidah bagi setiap topik. Buku-buku dalam bidang pengajaran Bahasa Arab cukup banyak, karena itu penulis membatasi penelitiannya hanya dengan meneliti beberapa buku yang diterbitkan oleh beberapa institusi. Kajian mendapati bahwa sebagain buku memisahkan antara pengetahuan ilmu Nahu dan Sharaf.