Analisis Strategi Pemasaran Berbasis IT dan Kualitas Pelayanan Serta Keterkaitan dengan Kepuasan Dan Partisipasi Anggota Koperasi (Studi Kasus Aplikasi Qini Link Di Kopontren Fat-Hiyyah Tasikmalaya)
Abstract
Jumlah anggota Kopontren Fat-Hiyyah Tasikmalaya meningkat setiap tahunnya, akan tetapi ditemukan bahwa kualitas pelayanan belum optimal, hal ini disebabkan belum optimalnya kemampuan unit pelayanan dalam menciptakan pelayanan yang dijanjikan dengan tepat dan belum optimalnya dalam pemenuhan kebutuhan para anggota, masih ditemukannya keluhan nasabah atas pelayanan yang diberikan seperti lama untuk mendapatkan giliran pelayanan, anggota jarang merekomendasikan pelayanan yang telah diterima kepada orang lain yang akan menggunakan jasa perbankan, masing kurang terlibatnya anggota keikutsertaan anggota dalam perencanaan koperasi dan kurang terlibatnya keikutsertaan anggota dalam pengawasan koperasi. Tujuan penelitian ini adalah (1) Pengaruh strategi pemasaran berbasis IT terhadap Kepuasan Anggota. (2) Pengaruh strategi pemasaran berbasis IT terhadap Partisipasi Anggota. (3) Pengaruh kualitas pelayanan terhadap Kepuasan Anggota. (4) Pengaruh kualitas pelayanan terhadap Partisipasi Anggota. (5) Pengaruh strategi pemasaran berbasis IT dan kualitas pelayanan terhadap Kepuasan Anggota. (6) Pengaruh strategi pemasaran berbasis IT dan kualitas pelayanan terhadap Partisipasi Anggota. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah survey explanatory. Kesimpulan dari penelitian ini adalah (1) Strategi pemasaran berbasis IT berpengaruh positif terhadap kepuasan anggota. Artinya jika Strategi pemasaran berbasis IT ditingkatkan maka kepuasan anggota meningkat pula. (2) Strategi pemasaran berbasis IT berpengaruh positif terhadap partisipasi anggota. Artinya jika Strategi pemasaran berbasis IT ditingkatkan maka partisipasi anggota meningkat pula. (3) Kualitas Pelayanan berpengaruh positif terhadap kepuasan anggota. Artinya jika kualitas pelayanan ditingkatkan maka kepuasan anggota meningkat pula. (4) Kualitas Pelayanan berpengaruh positif terhadap partisipasi anggota. Artinya jika kualitas pelayanan ditingkatkan maka partisipasi anggota meningkat pula. (5) Strategi pemasaran berbasis IT dan kualitas pelayanan berpengaruh positif terhadap kepuasan anggota. Artinya jika Strategi pemasaran berbasis IT dan kualitas pelayanan ditingkatkan maka kepuasan anggota meningkat pula. (6) Strategi pemasaran berbasis IT dan kualitas pelayanan berpengaruh positif terhadap partisipasi anggota. Artinya jika Strategi pemasaran berbasis IT dan kualitas pelayanan ditingkatkan maka partisipasi anggota meningkat pula.