PENGEMBANGAN PERMAINAN KARTU KATA DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN MEMBACA PADA ANAK USIA DINI

Abstract

Penelitian ini untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan permainan kartu kata dalam peningkatan membaca anak usia dini di BA ‘Aisyiyah Pugeran Karangdowo Klaten. Penilitian ini menggunakan jenis tindakan kelas, subjeknya anak kelompok B BA ‘Aisyiyah Pugeran Karangdowo Klaten yang berjumlah 29, terdiri dari 14 siswa lakilaki dan 15 siswa perempuan. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi, dan dokumentasi. Sedangkan instrumen penelitian yang digunakan adalah pedoman wawancara dan lembar observasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: pelaksanaan permainan kartu kata dilaksanakan dengan beberapa langkah, yaitu: a) guru melakukan tanya jawab tentang nama-nama huruf dan menunjukkannya dengan kartu huruf yang ada; b) menjelaskan tujuan dan aturan main; c) mempersiapkan anak untuk berbaris menunggu giliran, d) anak berbaris di halaman, e) guru meletakkan kartu huruf di lantai secara acak baik vokal maupun konsonan dengan jarak yang sudah diatur, f) anak melompat pada huruf-huruf vokal dan setelah sampai di ujung lompatan anak diminta mengambil salah satu huruf dan menyebutkan bunyi huruf yang diambilnya dan memasukkannya kembali pada wadah berdasarkan kelompoknya yaitu vokal atau konsonan, g) kegiatan pendinginan. Peningkatan kemampuan membaca pada anak usia dini setelah penggunaan media kartu kata yang semula sebesar 34,48% meningkat pada siklus I menjadi 51,72% dan pada siklus II mencapai 82,76%. Jadi peningkatan kemampuan membaca anak di BA ‘Aisyiyah Pugeran setelah pelaksanaan permainan kartu kata ini sebesar 48,28%. Kata kunci : Kemampuan, Membaca, Permainan, Kartu, Kata.