DAMPAK PRODUKTIFITAS KERJA ISLAMI BAGI KINERJA KARYAWAN

Abstract

Artikel ini bertujuan untuk menjelaskan bagaimana konsep produktifitas kerja dalam Islam serta bagaimana dampaknya bagi peningkatan kinerja karyawan. Etika kerja Islami yang tertuang dalam al-Qu’ran dan Hadits menjadi dasar bagi umat Islam dalam bekerja. Dengan menggunakan metode deskriptif analisis, artikel ini akan mengkaji bagaimana konsep Islam tentang bekerja sebagai ibadah terkait dengan sifat alamiah manusia yang membutuhkan pekerjaan sebagai aktualisasi diri. Dari analisis yang dilakukan, ternyata konsep kerja sebagai ibadah dalam Islam memiliki dampat positif bagi peningkatan kinerja karyawan. Dengan bekerja, orang akan mendapatkan penghasilan sehingga tidak akan menjadi beban bagi orang lain, sesuai dengan ajaran Islam yang menganjurkan Muslim untuk memberi bukannya meminta.  Kata Kunci: Produktifitas Kerja Islami, Etika Kerja Islami,        Kinerja Karyawan   IMPACT OF ISLAMIC WORK PRODUCTIVITY TOWARDS WORK PERFORMANCE AbstractThis article aims to explain the concept of work productivity in Islam and its impact on the improvement of work performance. Islamic work ethics contained in Qur’an and Hadith become the basis for Muslim in doing work. Using descriprive anaylitic method, this article examines Islamic concept of working as an act of worship related to the nature of people who need a job as self-actualization. Result shows that the concept of working as worshipping has a positive impact on work performance of Muslim. By working, people may earn living so that they will not be a burden for others. This is in accordance with Islamic teaching on giving instead of asking.   Keywords: Islamic Work Productivity, Islamic Work Ethics, Work Performance