HAK PILIH TNI Studi Terhadap Respon Masyarakat di Wilayah Kodim 0613 Ciamis, Tentang Pemberian Hak Pilih TNI

Abstract

Abstrak Tulisan ini merupakan hasil penelitian yang berisi tentang Respon Masyarakat di Wilayah Kodim 0613 Ciamis (Jawa Barat), tentang Pemberian Hak Pilih TNI dalam pemilu. Pasca jatuhnya rezim pemerintahan Orde baru membawa implikasi  ditariknya militer dalam dunia politik. Militer diminta untuk kembali kepada profesionalismenya yaitu dengan jati diri sebagai tentara pejuang, tentara rakyat dan tentara nasional, dengan demikian tidak ada pilihan lain bagi TNI selain menjalankan tugasnya dengan penuh rasa tanggung jawab terhadap negara dan bangsa.Pada beberapa tahun belakangan ini muncul wacana untuk memberikan hak pilih bagi TNI dalam pemilu, dengan maksud agar TNI sebagai warga negara seharusnya memiliki hak pilih seperti militer di Amerika dan negara-negara di Eropa. Akan tetapi wacana tersebut ditolak oleh sebagian  kelompok masyarakat, dikarenakan merasa trauma terhadap tingkah laku militer pada masa Orde Baru. Kata Kunci: Hak Pilih, Militer, Pemilu.