MODEL JEMAAT RUMAH BERDASARKAN SURAT FILIPI SEBAGAI STRATEGI MISI UNTUK MENUJU JEMAAT GKE SAMPIT YANG MISIONER

Authors

  • Eltarani GKE
  • Dina Elisabeth Latumahina Institut Injil Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.52157/me.v10i1.132

Keywords:

Jemaat Rumah, Strategi, Misioner

Abstract

Gereja ada karena misi. Sebagai gereja yang diutus, ia tidak melaksanakan misinya sendiri tetapi gereja berfungsi sebagai pelaksana misi Allah. Pernyataan ini menyiratkan bahwa gereja tidak dapat menyangkal tugas misionernya. Oleh karena itu, kesadaran dan pelaksanaan tugas misionaris harus menjadi prioritasnya. Dalam menjalankan tugas misioner ia tidak mementingkan dirinya sendiri tetapi ia ada untuk orang lain. Untuk menjadi jemaat misioner diperlukan pola pembinaan dan pelayanan yang strategis guna mempersiapkan anggota gereja agar mampu menjalankan misi Allah. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif, yaitu penelitian yang bertujuan untuk memperoleh pemahaman yang lebih luas dan mendalam tentang Model Jemaat Rumah Berdasarkan Surat Paulus untuk Menuju Jemaat Gereja Kalimantan Evangelis Sampit yang Misioner. Tujuan penulisan disertasi ini adalah untuk menemukan model Jemaat Rumah dalam konteks Jemaat GKE Sampit sebagai strategi misi. Jemaat Rumah sebagai model pelayanan dengan persekutuan sosial yang dapat berfungsi sebagai pola yang fleksibel untuk memenuhi kebutuhan pelayanan secara pribadi serta mempersiapkan anggota gereja untuk melaksanakan tugas misioner. Jemaat Rumah juga dapat berfungsi sebagai sarana untuk membina mereka, tidak hanya untuk terlibat dalam pelayanan, tetapi terutama untuk memampukan mereka mengaktualisasikan imannya dalam kehidupan sehari-hari dan berfungsi sebagai gereja di dunia.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Kuiper, Arie De. 2012. Misiologia. Jakarta : BPK Gunung Mulia

Ruck ,John. 2011. Jemaat Misioner. Jakarta:Yayasan Komunikasi Bina Kasih

Bosch, David. J. 1999. Transformasi Misi Kristen. Jakarta : BPK Gunung Mulia

Kirk, J. Andrew. 2012. Apa Itu Misi?. Jakarta : BPK Gunung Mulia

Ryrie. Charles R. 2000. Teologi Dasar, Buku 2. Yogyakarta: Yayasan ANDI

Majelis Sinode GKE. 2011. Tata Gereja Gereja kalimantan Evangelis. Banjarmasin :BPH MS GKE

Mardiatmaja, B. S. 1986. Eklesiologi. Yogyakarta :Kanisius

Dr. Noh Ruku, Gereja Dan Misi: Sekolah Tinggi Arrabona

Abineno, J. L. Ch. 1987. Jemaat, Jakarta : BPK Gunung Mulia

Ensiklopedi Alkitab Masa Kini. Jakarta : Yayasan Bina Kasih, 2013.

Ariono, David. 1991 Gereja Rumah. Jakarta : Yayasan Pekabar Injil Imanuel

Alkitab Studi.2000. Jakarta: LAI

Tafsiran Alkitab Masa Kini 3 matius-Wahyu. 1994. Jakarta: Yayasan Bina Kasih,

Elwell, Walter A. 1996, c1989. Evangelical Commentary on the Bible. Grand Rapids, Mich. : Baker Book House, (Baker Reference Library 3), S. Ac 16:1

Thomas Nelson.1997, c1995. Believer's Study Bible. electronic ed. Nashville : S. Ac 16:31

Walvoord, John F., Zuck, Roy B. 1983-c1985. The Bible Knowledge Commentary : An Exposition of the Scriptures. Dallas Theological Seminary: Wheaton, IL : Victor Books,S. 2:644

Radmacher, Earl D., Allen, Ronald Barclay ; House, H. Wayne. 1997. The Nelson Study Bible : New King James Version. Nashville : T. Nelson Publishers, S. Php 4:19

Ismail, Andar. 2005. Awam & Pendeta Mitra Membina. Jakarta : BPK Gunung Mulia

Keener, Craig S. 1993. The IVP Bible Background Commentary : New Testament. InterVarsity Press: Downers Grove, Ill. : InterVarsity Press, S. 2 Ti 2:1-3

Majelis Sinode GKE. 2010. Ajaran GKE Tentang Misi. Banjarmasin : Buku Hasil Keputusan SU GKE XXII 5 – 8 di Pontianak Juli 2010.

Philip and Phoebe Anderson. 1975. The House Church. Nashville, New York Abingdon Press

Abstract viewed = 566 times

Citation

Published

2021-04-29

How to Cite

Eltarani, & Latumahina, D. E. . (2021). MODEL JEMAAT RUMAH BERDASARKAN SURAT FILIPI SEBAGAI STRATEGI MISI UNTUK MENUJU JEMAAT GKE SAMPIT YANG MISIONER. Missio Ecclesiae, 10(1), 49–67. https://doi.org/10.52157/me.v10i1.132

Issue

Section

Articles