Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Siswa tentang Perkalian Bilangan 2 Angka Melalui Metode Bermain Sambil Belajar dengan Media Ular Tangga di SD I Fatukoat Kelas III

Abstract

Abstrak: Rumusan masalah yang di kaji dalam penelitian ini adalah, Bagaimanakah Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Tentang Perkalian Bilangan 2 Angka Melalui Metode Bermain Sambil Belajar Dengan Media Ular Tangga Pada Siswa Kelas III SD Inpres Fatukoat. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan penggunaan Metode Bermain Sambil Belajar Dengan Permainan Ular Tangga Sebagai Upaya Peningkatan Hasil Belajar Tentang Perkalian Bilangan 2 Angka Pada Siswa Kelas III SD I Fatukoat.Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah diskriptif Kualitatif. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Metode dalam Pengumpulan Data  Melalui Obserfasi, Wawancara, Tes, Dokumentasi. Subjek dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas III SD Inpres Fatukoat yang berjumlah 16 orang. Hasil penelitian menunjukan bahwa Penggunaan Metode Bermain Sambil Belajar Dengan Media Ular Tangga  dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas III SD Inpres Fatukoat, Terlihat dari nilai rata-rata hasil pengamatan aktifitas guru dalam mengelola pembelajaran, serta aktifitas peserta didik dalam pembelajaran mengalami peningkatan dari siklus I hingga siklus II. Jumlah peserta didik yang tuntas pada siklus I sebanyak  10 orang dengan nila rata-rata 61,87% serta persentase ketuntasan 62,5%. Dan jumlah peserta didik yang tuntas pada sikus II sebanyak 16 orang , dengan nilai rata-rata 90,62% serta persentase ketuntasan mencapai 100%. Dari hasil belajar tersebut terjadi peningkatan proses belajar peserta didik dalam pembelajaran Matematika materi Perkalian Bilangan 2 Angka yang di laksakan oleh Guru menggunakan Metode Bermain Sambil Belajar Dengan Media Ular Tangga.