Analisis Kesulitan Anak dalam Membaca Huruf Hijaiyyah Berdasarkan Pandangan Matematis

  • Khadijah Khadijah STKIP Pembangunan Indonesia
Keywords: Simbolik Huruf, PAUD, Hijaiyah

Abstract

Potensi belajar sudah ada sejak lahir dan berkembang seiring dengan perkembangan dan pertumbuhan fisik seseorang. Karena pengaruh lingkungan, seorang anak usia 5 tahun tertarik untuk mempelajari huruf Hijaiyah, namun anak mengalami kesulitan membaca huruf Hijaiyyah yang mengalami perubahan tanda baca. Penelitian ini bertujuan untuk menemukan letak kesulitan anak dalam membaca huruf Hijaiyah. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah studi kasus dengan dekriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa anak memiliki kemampuan 100% dalam membaca huruf dasar dari huruf Hijaiyyah, anak memiliki kemampuan 94 % dalam membaca huruf Hijaiyyah yang sudah bersambung membentuk kata, dan anak memiliki kemampuan 71 % dalam membaca huruf Hijaiyyah yang sudah diikuti dengan perubahan tanda baca. Ditemukan letak kesulitan anak yaitu pada perubahan tanda baca huruf Hijaiyyah yang disebabkan oleh tahapan perkembangan anak yang masih memiliki keterbatasan dalam memikirkan tentang bentuk simbolik dan fokus anak.

References

Fadillah, Syarifah Alhadad. (2010). Meningkatkan Kemampuan Representasi Multipel Matematis, Pemecahan Matematis dan Self Esteem siswa SMP melalui Pembelajaran dengan Pendekatan Open Ended. Bandung: Disertasi UPI.

Malihatuddarojah, D., & Prahmana, R. C. I.. (2019, Januari). Analisis Kesalahan Siswa dalam Menyelesaikan Permasalahan Operasi Bentuk Aljabar. Jurnal Pendidikan Matematika, Volume 13, (1), 1-8.

Monika, Ayu, dkk. (2015). Kemampuan Translasi Representasi Matematis Siswa Materi Himpunan di SMP. Universitas Tanjung Pura, Pontianak. Retrieved from http://jurnal.untan.ac.id/index.php/jpdpb/article/download/12657/11471.

Pogozhina, Irina. (2014). Development of the Logical Operations in Preschool Children. Social and Behavioral Sciences, (290-295), Procedia.

Purwanto. (2011). Evaluasi Hasil Belajar. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Putra, Fragil Gestama. (2015). Aplikasi Pengenalan Karakter Huruf Hijaiyah untuk Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD). (Skripsi, Universitas Nusantara PGRI Kediri). Retrieved from http://simki.unpkediri.ac.id/mahasiswa/file_artikel/2015/11.1.03.02.0173.pdf.

Safranj, Jelisaveta. (2016). Logical/Mathematical Intelligence in Teaching English as A Second Language. International Conference on Teaching and Learning English as an Additional Language, GlobELT 2016 (14-17 April 2016). Antalya, Turkey.

Suryani, Dais, dkk. (2016, Juni). Implementasi Algoritma Divide and Conquer pada Aplikasi Belajar Ilmu Tajwid. Join, Volume 1, (1), 13-19.

Woolfolk, Anita. (2009). Educational Psychology Active Learning Edition. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Published
2019-06-25
How to Cite
Khadijah, K. (2019). Analisis Kesulitan Anak dalam Membaca Huruf Hijaiyyah Berdasarkan Pandangan Matematis. EQUALS: Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika, 2(1), 42-52. Retrieved from https://ejournals.umma.ac.id/index.php/equals/article/view/229
Section
Pendidikan Matematika