Peningkatan Hasil Belajar Matematika melalui Strategi Interaktif dengan Menggunakan Metode Pembelajaran Drill pada Siswa Kelas XI MIPA 6 SMA Negeri 16 Makassar

  • Abdul Hadi STKIP YPUP Makassar
Keywords: Hasil Belajar, Strategi Interaktif, Metode Pembelajaran Drill

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar matematika siswa dengan menggunakan strategi interaktif yang dipadukan dengan metode pembelajaran Drill. Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK). Subjek penelitian ini adalah siswa kelas XI MIPA 6 SMA Negeri 16 Makassar yang berjumlah 30 orang pada tahun ajar 2018/2019. Penelitian ini dilakukan dalam dua siklus yaitu siklus I dan siklus II. Pengambilan data dilakukan dengan menggunakan tes hasil belajar dan observasi. Analisis data yang digunakan adalah analisis kuantitatif dan kualitatif. Hasil analisis kuantitatif menunjukan bahwa terjadi peningkatan skor rata-rata hasil belajar pada siklus I mencapai rata-rata 59,44 dan pada siklus II meningkat menjadi 85,04. Berdasarkan kategori ketuntasan hasil belajar yang digunakan, perolehan skor hasil belajar matematika siswa yang dikategorikan tuntas pada siklus I sebesar 23,333% dan pada siklus II 96,666%, sedangkan hasil analisis kualitatif berupa lembar observasi siswa dan guru, dengan hasil observasi aktivitas siswa mengalami peningkatan sebesar 8,335%, sedangkan aktivitas guru berada pada kategori baik. Sehingga dapat disimpulkan bahwa terjadi peningkatan hasil belajar matematika siswa kelas XI MIPA 6 SMA Negeri 16 Makassar dengan penerapan strategi interaktif dengan menggunakan metode pembelajaran drill.

References

Arikunto, Suharsini. (2011). Penelitian Tindakan Untuk Guru, Kepala Sekolah dan Pengawas. Yogyakarta: Aditya Media.

Boerre, George. (2015). Metode Pembelajaran dan Pengajaran. Jogjakarta: AR- RUZZ MEDIA.

Chairani, Zahra. (2015). “Scaffolding dalam Pembelajaran Matematika”. Jurnal Pendidikan Matematika. Vol.1. no.1. Januari-April. hal. 40-41.

Dahar, Ratna Wilis. (2011). Teori-Teori Belajar dan Pembelajaran. Jakarta: PT Gelora Aksara Pratama.

Hamdani. (2011). Dasar-Dasar Kependididkan. Bandung: Cv Pustaka Setia.

Haryono, Didi. (2014). Filsafat Matematika Suatu Tinjauan Epistemologi dan Filosofis. Bandung: Alfabeta.

Iskandar. (2012). Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta Selatan: Referensi (GP Pres Group).

Iswara, Nadia. (2012). Penerapan Metode Scaffolding Dalam Pembelajaran Matematika Sebagai Upaya Peningkatan Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas VII SMP Negeri 1 Polokarto (Skripsi). FKIP UMS.

Lukito, Agung. Dkk. (2014). Buku Guru Matematika Untuk SMA/MA/SMK/MAK Kelas XI. Jakarta: Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan.

Malik, Oemar. (2013). Kurikulum dan Pembelajaran. Jakarta: PT Bumi Aksara.

Mamin, Rahmawati. (2008). “Penerapan Metode Pembelajaran Scaffolding pada Pokok Bahasan Sistem Periodik Unsur”. Jurnal pendidikan FMIPA. Vol.9. no.2. hal. 20-21.

Nuraini. Dkk. (2015). “Hubungan antara Aktivitas Belajar Siswa dan Hasil Belajar pada Mata Pelajaran Kimia Kelas X SMA Negeri 5 Pontianak”. Jurnal Ar-Razi Jurnal Ilmiah. Vol.6. no. 1. Hal.50.

Trianto. (2011). Model-model Pembelajaran Inovatif Berorientasi Konstruktivistik. Jakarta: Prestasi Pustaka Publisher.

Wadhani, Sri dan Rumiati. (2011). Instrumen Penilaian Hasil Belajar Matematika SMP Belajar dari PISA dan TIMSS. Yogyakarta: PPPPTK-Kemendikbud.

Winkel. (2009). Psikologi Pengajaran. Yogyakarta: Media Abadi.

Published
2019-12-23
How to Cite
Hadi, A. (2019). Peningkatan Hasil Belajar Matematika melalui Strategi Interaktif dengan Menggunakan Metode Pembelajaran Drill pada Siswa Kelas XI MIPA 6 SMA Negeri 16 Makassar. EQUALS: Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika, 2(2), 53-61. Retrieved from https://ejournals.umma.ac.id/index.php/equals/article/view/375
Section
Pendidikan Matematika