HAKIKAT KURIKULUM PENDIDIKAN ISLAM

  • Muhammad Roihan Alhaddad Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Raudhatul Ulum Sakatiga
Keywords: Kurikulum, Pendidikan, Islam

Abstract

Pengertian kurikulum dalam pandangan modern merupakan program pendidikan yang disediakan
oleh sekolah, yang tidak hanya sebatas bidang studi dan kegiatan belajarnya saja, akan tetapi meliputi
segala sesuatu yang dapat mempengaruhi perkembangan dan pembentukan pribadi peserta didik
sesuai dengan tujuan pendidikan yang diharapkan sehingga dapat meningkatkan mutu
kehidupannya, yang pelaksanaannya bukan saja di sekolah tetapi juga di luar sekolah. Ada 4
komponen utama kurikulum, yaitu tujuan-tujuan yang ingin dicapai, pengetahuan (knowledge),
metode dan cara-cara mengajar serta metode dan cara penilaian (evaluasi).Prinsip-prinsip kurikulum
dalam Islam antara lain : prinsip berasaskan Islam, prinsip mengarah kepada tujuan, prinsip
(integritas) antar mata pelajaran, prinsip relevansi, prinsip fleksibilitas, prinsip integritas, prinsip
efisiensi, prinsip kontinuitas, prinsip individualitas, prinsip kesamaan, prinsip kedinamisan, prinsip
keseimbangan dan prinsip efektifitas.

Published
2018-06-17
How to Cite
Alhaddad, M. (2018). HAKIKAT KURIKULUM PENDIDIKAN ISLAM. Raudhah Proud To Be Professionals : Jurnal Tarbiyah Islamiyah, 3(1), 57-66. https://doi.org/10.48094/raudhah.v3i1.23