Economic Activities in The Auction Place of Fish (TPI) RK Ilir as a Learning Resource on Social Studies

Abstract

Tempat Pelelangan Ikan (TPI) berfungsi untuk membantu bergeraknya dan meningkatkan kesejahteraan dan usaha para nelayan. Di Kota Banjarmasin terdapat beberapa TPI, diantaranya TPI RK Ilir terletak di Jalan RK. Ilir RT. 20 Kelurahan Pekauman, Banjarmasin Selatan, Kota Banjarmasin. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan aktivitas ekonomi di TPI RK Ilir sebagai sumber belajar IPS.  Penelitian menggunakan metode deskriptif. Observasi, wawancara dan dokumentasi digunakan sebagai teknik pengumpulan data, teknik analisis data dilakukan dengan reduksi data, penyajian dan verifikasi data, dan uji validitas data dilakukan dengan triangulasi sumber dan teknik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa aktivitas ekonomi di TPI RK Ilir dimulai dari  pukul 02.00 WITA sampai dengan pukul 08.00 WITA. Aktivitas ekonomi di TPI RK Ilir dibagi menjadi dua bagian, yaitu tangkapan air tawar dan air laut. Aktivitas ekonomi di TPI RK Ilir dapat diintegrasikan sebagai sumber belajar IPS di kelas VII pada materi interaksi sosial dan lembaga sosial.