Pelatihan Budidaya Jamur Pada Kelompok Tani Bodag Dalam Upaya Peningkatan Pengetahuan Dan Ketrampilan

Abstract

Pengembangan ekononomi lokal perlu sentuhan teknologi dan pengetahuan masyarakatnya. Pelatihan budidaya jamur di desa bodag pada kelompok tani merupakan solusi dalam pengembangan potensi lokal. Tujuan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan kelompok tani dalam budidaya jamur modern. Kegiatan dilaksanakan pada bulan April-Agustus 2019 di desa Bodag Kecamatan Kare, Kabupaten Madiun. Metode kegiatan dengan sosialisasi, pelatihan dan praktek serta evaluasi. Indikator perubahan pengetahuan danketrampilan di lihat dari analisis pre-test dan post-test mengenai pemahamam bahan, pemahaman komposisi, pemahaman membuat campuran, dan pemahaman pembuatan baglog serta evaluasi hasil kerja. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa terjadi peningkatan pengetahuan dan ketrampilan para anggota kelompok tani yaitu baik pada pemahamam bahan, pemahaman komposisi, pemahaman membuat campuran, dan pemahaman pembuatan baglog dan indikator hasilnya.