PENGARUH PEMBELAJARAN JARAK JAUH DENGAN APLIKASI GOOGLE CLASSROOM TERHADAP EFEKTIVITAS BELAJAR BAGI SISWA PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM SELAMA PANDEMI COVID-19 DI SMPN 1 PALIMANAN

Authors

  • Abdul Farhan IAIN Syekh Nurjati Cirebon
  • Nurlela Nurlela IAIN Syekh Nurjati Cirebon
  • Iwan Iwan IAIN Syekh Nurjati Cirebon

DOI:

https://doi.org/10.53837/waniambey.v2i2.183

Keywords:

Efektivitas Belajar, Google Classroom, Pembelajaran Jarak Jauh.

Abstract

Latar belakang penelitian ini adalah dampak dari covid-19  khususnya dalam sektor pendidikan, dalam hal ini pendidikan mengalami siklus pembelajaran yang berubah dari metode luring ( luar jaringan) atau pembelajaran yang dilakukan di kelas menjadi metode daring (dalam jaringan) atau pembelajaran yang dilakukan dengan jarak jauh. Pembelajaran jarak jauh merupakan suatu alternatif yang perlu dilakukan  oleh lembaga pendidikan untuk tetap  menjalankan berlangsungnya proses kegiatan pembelajaran selama wabah covid-19. Salahsatu media yang bisa digunakan dalam proses pembelajaran jarak jauh yaitu dengan aplikasi google classroom. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: (1) Bagaimana Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) menggunakan aplikasi Google Classroom pada mata pelajaran PAI di SMPN 1 Palimanan?, (2) Bagaimana efektivitas belajar bagi siswa mata pelajaran PAI selama pandemi covid-19 di SMPN 1 Palimanan?, (3) Seberapa besar pengaruh penerapan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) mata pelajaran PAI dengan menggunakan aplikasi Google Classroom terhadap efektifitas belajar bagi siswa di SMPN 1 Palimanan?. Untuk memperoleh hasil penelitian ini, peneliti menggunakan metode penelitian kuantitatif. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu: Angket, wawancara, dan dokumentasi. Adapun data yang diperoleh dianalisis dengan melakukan uji variabel dan uji korelasi. Berdasarkan permasalahan di atas dan setelah dianalisis dapat disimpulkan bahwa: (1) Dalam Pembelajaran Jarak Jauh dengan Aplikasi Google Classroom Pada Mata Pelajaran PAI Selama Pandemi Covid-19 Di SMPN 1 Palimanan termasuk kedalam kategori baik. Karena rekapitulasi hasil perhitungan angket diperoleh hasil sebesar 85,5%. (2) Efektivitas Belajar Siswa Di SMPN 1 Palimanan masuk dalam kategori baik karena berdasarkan  rekapitulasi hasil penghitungan angket mengenai efektivitas belajar diperoleh  hasil  sebesar  79,7% yang menunjukkan kategori baik. (3) Terdapat hubungan yang signifikan dan positif antara pembelajaran jarak jauh dengan aplikasi google classroom terhadap efektivitas belajar siswa, karena r bernilai positif. Hal ini dibuktikan dengan perhitungan korelasi dengan menggunakan uji hipotesis korelasi product moment dan didapat nilai koefisien korelasi r sebesar 0,650 yang menunjukkan pada korelasi yang cukup signifikan.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Ambarita, Jenri Dkk. Pembelajaran Luring. Indramayu: Penerbit Adab. 2020.

Arikunto, S. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek. Jakarta: Rineka Cipta. 2002.

Giyarsi. Strategi Alternatif Dalam Pembelajaran Daring Pendidikan Agama Islam Pada Masa Pandemi Covid 19. Islamic Education Journal Vol 1 Issue 3. (2020).

Paksi, Hendrik Pandu. Sekolah Dalam Jaringan. Surabaya: Scopindo Media Pustaka. 2020.

Prawiradilaga, Dewi Salma Dkk. Mozaik Teknologi Pendidikan: E-Learning. Jakarta: Prenadamedia Group. 2016.

Sawir, Muhammad. Birokrasi Pelayanan Publik Konsep, Teori, Dan Aplikasi. Yogyakarta: DEEPUBLISH. 2020.

Shihab, M. Quraish. Kaidah Tafsir. Tangerang: Lentera Hati. 2019.

Simamora, Ns. Roymond. Buku Ajar Pendidikan Dalam Keperawatan. Jakarta: Buku Kedokteran EGC. 2009.

Sudjana, Nana dan Ibrahim. Penelitian dan Penilaian Pendidikan. Bandung: Sinar Baru. 2007.

Sudijono, Anas. Pengantar Statistik Pendidikan. Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada. 2011.

Sugiyono. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, Dan R&D. Bandung: Alfabeta. 2018.

Syah, Muhibbin. 2011. Psikologi Pendidikan. Bandung: Remaja Rosdakarya.

Downloads

Published

2021-12-24

How to Cite

Farhan, A. ., Nurlela, N., & Iwan, I. (2021). PENGARUH PEMBELAJARAN JARAK JAUH DENGAN APLIKASI GOOGLE CLASSROOM TERHADAP EFEKTIVITAS BELAJAR BAGI SISWA PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM SELAMA PANDEMI COVID-19 DI SMPN 1 PALIMANAN. Waniambey: Journal of Islamic Education, 2(2), 83-102. https://doi.org/10.53837/waniambey.v2i2.183