Hubungan Kualitas Layanan Perpustakaan dengan Citra BAPUSPIDA Provinsi Jawa Barat

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana hubungan kualitas layanan perpustakaan dengan citra perpustakaan Bapusipda Provinsi Jawa Barat. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan analisis survei eksplanatif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan kuesioner, wawancara, observasi, dan studi pustaka. Adapun populasi dalam penelitian ini adalah anggota perpustakaan Bapusipda yang aktif memanfaatkan perpustakaan pada bulan April tahun 2016 yaitu sebanyak 664 orang, sedangkan sampel dalam penelitian ini sebanyak 87 orang. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini yaitu teknik simple random sampling. Hasil dari penelitian ini menujukkan bahwa terdapat hubungan positif yang signifikan antara kualitas layanan perpustakaan dengan citra perpustakaan Bapusipda Provinsi Jawa Barat, dengan koefisien korelasi (0.721), artinya hubungan kualitas layanan perpustakaan dengan citra perpustakaan Bapusipda Provinsi Jawa Barat pada taraf yang kuat.ABSTRACTThe aim of the research is to know the correlation between the service quality and the image Bapusipda Library West Java Province. This research uses a quantitative approach with survey explanative analysis. Data collection techniques used in this research are questionnaire, interview, observation, and literature study. The population in this research are 664 active members of Bapusipda who use the library in April 2016, while the sample in this research as many as 87 people. The sampling technique used in this research is simple random sampling technique. The results of this research indicate that there is a significant positive correlation between the quality of library services and the image of the Bapusipda library West Java Province, with correlation coefficients (0721), it means that the correlation between the service quality and the image Bapusipda Library West Java Province is on a strong level.